Monday, July 4, 2016

Keakraban Pelajar Indonesia di Universitas Waseda dalam Bulan Suci Ramadhan 1437 H


BUKA PUASA BERSAMA WARGA PPI WASEDA DI RAME – RAME RESTO, TOKYO

Buka puasa bersama kolega bisnis, kawan sepermainan ataupun bersama teman-teman semasa di bangku sekolah merupakan sebuah kebiasaan yang telah melekat erat pada masyarakat Indonesia ketika bulan Ramadhan tiba. Tak terkecuali dengan masyarakat Indonesia yang tengah menempuh studi di Waseda University, Jepang yang terkumpul di dalam wadah Persatuan Pelajar Indonesia di Universitas Waseda. 2 pekan lalu tepatnya tanggal 10 Juni 2016, PPI waseda bersama MUDAI (Komunitas Muslim Waseda) menggelar acara buka bersama bagi seluruh warga PPI Waseda yang diselenggarakan di Rame-Rame Resto, sebuah restoran di daerah Tokyo yang dimiliki oleh orang Indonesia, yang menyediakan beraneka ragam menu masakan khas Indonesia. Tidak hanya menggelar acara makan bersama untuk berbuka puasa, pada kegiatan ini PPI Waseda-MUDAI juga mengundang ustadz dari Dompet Dhuafa yang tengah menjalani rangkaian kegiatan bertajuk CORDOFA (Corps Dai Dompet Dhuafa). CORDOFA ialah sebuah program yang bertujuan untuk mengirim dai-dai dari Indonesia untuk berdakwah di beberapa negara selama Bulan Ramadhan, dan Jepang adalah salah satu negara tujuan program tersebut. Maka beruntunglah kami pada saat itu, hingga kami bisa berdiskusi mengenai banyak hal dengan Ustadz dalam acara buka bersama ini. Dari mulai pemahaman zakat, ukhuwah islamiyah, lalu perspektif Islam mengenai interaksi sosial serta berbagai macam topik lainnya yang cukup bermanfaat bagi masyarakat muslim karena sangat bisa dijadikan bekal bagi seorang muslim dalam menjalani kehidupan sehari-harinya di Jepang.



Sedang mendengarkan tausyiah dari Ustadz Alnof



Masakan khas Indonesia sebagai hidangan untuk berbuka, maknyuss!



Ustadz Alnof dari Dompet Dhuafa sedang memberikan tausyiah



Pemberian cinderamata (perwakilan dari PPI Waseda-MUDAI)



Foto bersama warga PPI Waseda


Semoga kesempatan menjalani ibadah puasa bulan suci Ramadhan di Jepang dapat membuat kita semua mampu mendapatkan banyak hikmah dan pelajaran mengenai hakikat puasa yang tak hanya menahan haus dan lapar, namun juga memahami bahwa dengan berpuasa maka kita semua telah berlatih untuk menjadi insan yang taat dan patuh dalam melaksanakan seluruh perintah Allah dan meninggalkan berbagai macam kehendak dari diri kita yang selalu dipenuhi dengan nafsu syaithon, menjadi insan yang bertaqwa. Semoga panen berkah dalam hidup kita bisa kita rasakan dalam menjalani ibadah di bulan suci Ramadhan ini.. Selamat berpuasa!

Oleh: Asep Sugih Nugraha

No comments:

Post a Comment